Pidie Jaya – Sosok Aipda Jonni Rahmad tidak asing lagi di mata anak Yatim dalam kawasan Pidie Jaya, Bagiamana tidak Jonni Rahmad dalam sepekan sekali meluangkan waktu kesibukan sebagai Baur SIM Satlantas Polres Pidie Jaya untuk bertemu dengan anak yatim piatu mendengar keluh kesah dengan keinginan dan penuh harapan.
Sebagaimana yang dirasakan oleh Khadafi anak yatim piatu yang tinggal di panti asuhan Bustanul Aitam di kecamatan Ulim Pidie Jaya Khadafi (8),
Jonni Rahmad sebelumnya sempat mendengarkan keinginan Khadafi yang ingin sekali yang sangat menginginkan baju seragam sekolah yang baru.
“Saya sempat mendengar permintaan Khadafi untuk belikan baju sekolah, baik baju merah putih dan baju seragam Pramuka serta sepatu sekolah, Dan InsyaAllah hari ini saya wujudkan permintaan si anak yatim piatu Khadafi.” Kata Jonni, Selasa ( 16/1/2024)
Alhamdulillah Kahdafi sangat bahagia, ucap Tgk Nasruddin salah satu pengelolaan Bustanul Aitam yang mendampingi Khadafi berbelanja seragam baru sekolahnya.
Disamping itu Aipda Jonni mengatakan anak yatim/piatu adalah tanggung jawab kita bersama untuk membuat mereka bahagia, Ini adalah kegiatan berbagi ceria yang akan terus dilakukan untuk kebahagiaan bersama anak yatim piatu dan ini akan terus saya usahakan bisa terlaksanakan
“saya berharap melalui kegiatan ini akan menjadi satu penghambaan diri sekaligus renungan bagi diri kita bahwa berbagi pada sesama adalah satu perintah Allah, terlebih pada anak-anak yatim piatu.” sebut Jonni
Lebih lanjut Jonni berharap Ia kepada anak yatim dimanapun berada untuk terus bisa berbahagia agar mampu membangkitkan semangat belajar dalam menggapai cita-citanya tentunya ilmu agama juga harus menjadi perioritas karena ilmu agama adalah bekal untuk menjalani kehidupan baik di dunia maupun di akhirat kelak.
“Semoga kegiatan ini membawa berkah untuk kita semua, terlebih kepada anak-anak yatim piatu agar selalu diberi kesehatan dan umur yang panjang,” Akhiri Jonni. (**)