Banda Aceh – Polisi Syariat Islam melaksanakan Operasi di kafe yang berada di pinggir pantai Pulo Sarok, Kecamatan Singkil, Aceh Singkil. Razia tersebut dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1445 hijriah, Rabu (6/3/2024).
Awak media NOA.co.id mencoba konfirmasi kepada Penjabat Bupati Aceh Singkil, Azmi.
” apabila ditemukan ASN saat razia berlangsung dan jika terbukti melakukan pelanggaran nanti kita tindak sesuai aturan, namun bagi masyarakat kita lakukan pembinaan ” Ujar Azmi kepada NOA.co.id, Kamis (7/3/2024).
Diketahui, saat razia berlangsung, para petugas menemukan bekas plastik tuak dan seorang wanita diduga sebagai ASN yang berada di lokasi tersebut
Sambungya, azmi mengatakan, tidak lama lagi akan memasuki bulan bulan ramadan semuanya harus menjaga sikap agar tercipta suasana yg sejuk dan aman nyaman.
” Sebentar lagi menjelang bulan ramadan, di imbau kepada seluruh masyarakat aceh singkil agar menghormati orang lain yang sedang melaksanakan ibadah puasa, semuanya harus menjaga sikap agar tercipta suasana yang sejuk dan aman nyaman ” Tutupnya.
Editor: Nazar