ASN BKA dan Sekretariat Wali Nanggroe Donor 91 Kantong Darah - NOA.co.id
   

Home / News

Rabu, 22 Juni 2022 - 20:19 WIB

ASN BKA dan Sekretariat Wali Nanggroe Donor 91 Kantong Darah

REDAKSI

BANDA ACEH – Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Aceh yang berdinas di Badan Kepegawaian Aceh (BKA) dan Sekretariat Lembaga Wali Nanggroe Aceh mengumpulkan 91 kantong darah pada hari ini Rabu (22/6), dalam kegiatan donor darah rutin yang dipusatkan di RSUDZA. Dengan penambahan tersebut, maka total yang terkumpul selama tahun 2022 mencapai 5.273 kantong darah. “Terimakasih pada ASN yang begitu antusias mendonorkan darah,” kata Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh, Muhammad Iswanto, saat mengabarkan data capaian pelaksanaan kegiatan donor darah rutin Pemerintah Aceh, petang tadi.

Baca Juga :  Pemerintah Aceh dan Pemkab Blora Jalin Kerja Sama Bidang Pariwisata

Iswanto merinci, dari 91 kantong yang terkumpul hari ini, masing-masing didonorkan 33 kantong darah dari ASN BKA dan 58 kantong lainnya disumbangkan ASN Sekretariat Wali Nanggroe.

Iswanto mengatakan, sumbangan 91 kantong pada hari ini menambah jumlah akumulatif yang terkumpul selama 2022, yaitu 5.273 kantong darah. Sementara total terkumpul sejak pertama aksi sosial donor darah ASN Pemerintah Aceh pada Mei 2020 digelar, hingga kini telah mencapai 25.508 kantong. “Syukur Alhamdulillah, jumlah darah yang disumbangkan lewat RSUDZA itu sangat bermanfaat bagi mereka yang memerlukan, ” kata Iswanto.

Baca Juga :  RI Dukung Investigasi PBB soal Pembantaian di Bucha Ukraina

Lebih lanjut, Iswanto menginformasikan jika pelaksanaan kegiatan donor darah rutin ASN Pemerintah Aceh resmi dipusatkan di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) tepatnya di Instalasi Unit Transfusi Darah Gedung Pusdiklat lantai satu sejak Mei lalu.

Baca Juga :  Menkop Teten Harap BPR-BPRS Terus Terdepan dalam Melayani UMKM

Menurut Iswanto, pelaksanaan donor darah di RSUDZA akan lebih efektif dan efisien pemanfaatannya. Dimana darah yang disumbangkan para ASN bisa langsung didistribusikan kepada para pasien yang sedang membutuhkan. [•]

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Realisasi Anggaran PEN Capai Rp95,13 Triliun, Ini Rinciannya

Nasional

SPS Tolak Draft RUU Penyiaran, Minta DPR Tinjau Ulang

News

Sekda Aceh Ingatkan Pihak Sekolah Rawat Fasilitas

News

Indonesia Butuh Dukungan Global untuk Percepat Penurunan Emisi

News

Sepeda Listrik Kian Marak, Kasat Lantas Polres Aceh Timur Imbau Tidak Digunakan di Jalan Raya

News

Gubernur Nova Hadiri Serbuan Vaksinasi Massal dan Baksos Nusantara Akabri 98

News

Gubernur Hadiri Rapat Koordinasi Rektor se-Aceh

News

Usai Dilantik Sebagai Sekda, Bustami Gelar Konpres Penanganan Inflasi Bersama BI dan Bea Cukai