Home / News / Peristiwa

Sabtu, 30 April 2022 - 18:03 WIB

Aceh Tenggara Kembali Dilanda Musibah Banjir

SAMSIR SELIAN

NOA | Aceh Tenggara – Banjir kembali menerpa Desa Kuning I Kecamatan Bambel Kabupaten Aceh Tenggara pada Sabtu (30/4/2022) sekira pukul 18.13 WIB.

Kalaksa BPBD Aceh Tenggara, Nazmi Desky mengatakan banjir terjadi akibat curah hujan dengan intensitas tinggi sejak sore hari mengguyur sebagian wilayah Aceh Tenggara.

Baca Juga :  Mayat Pria Ditemukan di Kebun Cabai, Diduga Bukan Warga Agara

“Sejak sore kemarin hujan terus mengguyur Aceh Tenggara, akibatnya debit air sungai lawe kinga miningkat hingga meluap kepermukiman penduduk,” kata Nazmi.

Selain menggenangi permukiman penduduk air bah juga menggenangi jalan nasional lintas kutacane-medan tepatnya di Desa Kuning I Kecamatan Bambel Aceh Tenggara.

Baca Juga :  Kisah Pilu Korban Investasi Bodong, Ada yang Nunggak Uang Kuliah hingga Batal Lamaran

BPBD Aceh Tenggara telah mengerahkan tim reaksi cepat dan satu alat berat jenis excavator ke lokasi banjir, untuk mengeruk material yang menyumbat jembatan di Desa Kuning I Kecamatan Bambel.

“Saya dan tim BPBD Aceh Tenggara langsung terjun dan meninjau situasi lokasi banjir di Desa Kuning I. Memastikan semua berjalan dengan baik,” ujarnya.

Baca Juga :  Penjual Daging Illegal Menjamur, Pengelola RPH Gelar Aksi di Kantor Bupati Aceh Tenggara

Saat ini BPBD Aceh Tenggara dibantu TNI/Polri dan masyarakat setempat berjibaku membersihkan material sisa banjir dipermukaan jalan nasional kutacane-medan.

Share :

Baca Juga

News

Profil Soraya Syahnaz Pilot Wanita Garuda Indonesia Lulusan Undip

News

Pemimpin Chechen Nilai Negosiator Rusia Salah Kaprah soal Putin

News

Zelensky Sebut Situasi di Mariupol Ukraina 'Tak Manusiawi'

News

VIDEO: Penampakan Mengenaskan Kota Bucha Ukraina Usai Ditinggal Rusia

News

Protes Sikap Raja Abdullah II, Pangeran Yordania Lepas Gelar Kerajaan

News

Iran Bingung Pernyataan Kontradiktif Saudi soal Normalisasi

News

Covid China Menggila, AS Perintahkan Staf Konsulat Tinggalkan Shanghai

News

Liverpool Raih Gelar Juara Piala Liga Inggris, Jurgen Klopp Puji Penampilan Caoimhin Kelleher