Home / Daerah / Politik

Senin, 27 Januari 2025 - 16:29 WIB

Bertemu Tokoh Muara Tiga, Abu Sarjani Sampaikan Ini

AMIR SAGITA

Bupati Pidie, terpilih Sarjani Abdullah saat berdialog dengan warga di Mesjid Gampong Ingin Jaya, Kecamatan Muara Tiga, Senin (27/1/2024) (Foto.Amir Sagita NOA.co.id)

Bupati Pidie, terpilih Sarjani Abdullah saat berdialog dengan warga di Mesjid Gampong Ingin Jaya, Kecamatan Muara Tiga, Senin (27/1/2024) (Foto.Amir Sagita NOA.co.id)

Sigli – Bupati dan Wakil Bupati Pidie, terpilih H.Sarjani Abdullah-Alzaizi, berjanji bagi masyarakat Muara Tiga nanti nya untuk mengurus administrasi kependudukan akan dipermudah dengan cara mempersiapkan tenaga, serta peralatan dan itu menjadi program prioritas kepada masyarakat Muara Tiga.

Hal itu disampaikan Bupati Pidie terpilih Sarjani Abdullah dalam pertemuan dengan masyarakat Kecamatan Muara Tiga, di Gampong InginJaya, dalam rangka khenduri isarak mikraj, Senin (27/1/2024).

Untuk mengurus KTP,KK dan akte kelahiran insyaallah akan dipersiapkan di kecamatan dan tidak mesti ke Kota Sigli. Artinya pihaknya tetap akan mengupayakan yang terbaik bagi masyarakat Muara Tiga, sehingga mereka tidak lagi bersusah payah untuk datang ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) di Kota Sigli.

Baca Juga :  API Demokrasi Demo Di DPRA Tolak Revisi UU Pilkada

Lanjut Sarjani, pihaknya akan menjadikan program prioritas untuk membangun Kecamatan Muara Tiga ke depannya. Kemudian persoalan data penerima Program Keluarga Harapan (PKH), akan dilihat data kembali dan diharapkan kepada warga yang tidak berhak jangan menerima dana PKH.

Sarjani meminta kepada anggota Komite Peralihan Aceh (KPA) Sagoe Laweung untuk lebih menjaga stabilitas masyarakat dengan KPA dan saling menghargai. Sehingga tidak ada kesalahpahaman dengan masyarakat. Masyarakat merupakan ujung tombak pemerintah dalam membangun.

Hadir pada acara tersebut, Ketua DPD Partai Golkar, Teuku Saifullah,TS, Sekretaris Syarifuddin, Ketua KPA Wilayah Pidie, Usman Tambo, pengacara Said Safwatullah, Andi Firdaus yang juga tim pemenangan Sarjani Abdullah-Alzaizi, Imum Mukim Curee, Safwan, Imum Mukim Kalee, Tgk M.Yusuf, Ketua KPA Sagoe Laweung Abdur Rauf, dan sejumlah Keuchik dalam Kecamatan Muara Tiga.

Baca Juga :  5 Rumah Warga Ceurieh Delima Pidie Dilalap Api

Keuchik Gampong Ingin Jaya, Nasruddin saat berdialog mewakili Forum Keuchik Muara Tiga meminta kepada Abu Sarjani, agar lebih memperhatikan Kombatan GAM yang selama ini kurang mendapat perhatian dari pemerintah. Bahkan sejak enam tahun terakhir kondisi Kombatan di Kecamatan Muara Tiga tidak jelas dan mereka tidak mendapat perhatian sebagai mana sudah ditentukan dalam MOU antara Pemerintah RI dengan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang ddi Helsinki.

Baca Juga :  Tidak Sanggup Bergerak, Polisi Ramli Dapat Bantuan Kursi Roda

Kemudian kata Nasruddin, bidang sosial yang sangat tidak adil seperti bantuan PKH terkadang warga yang tidak layak tapi mendapatkan bantuan. Padahal data yang dikirim selalu tepat sasaran, akan tetapi yang mendapatkan bantuan tidak jelas.

Pihaknya berharap, di lima tahun kepemimpinan Sarjani Abdullah-Alzaizi, lebih memperhatikan kehidupan masyarakat dan setiap persoalan dapat ditangani dengan baik tanpa ada kendala. Warga Muara Tiga tetap optimis dibawah kepemimpinan Abu Sarjani dan Alzaizi, Kabupaten Pidie lebih baik dan masyarakat bisa sejahtera.

Penulis: Amir Sagita

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Aceh Timur

Popda Aceh Timur Berakhir, Pj. Sekda Aceh Timur Mengalungkan Medali Emas Cabor Pencak Silat

Daerah

Tanggulangi Darurat, BPBD Bangun Waduk Pawod

Daerah

Ratusan Pelajar Bakal Meriahkan Pawai Tahun Baru Islam di Banda Aceh

Daerah

Lepas Kontingen MTR Pidie, Wabup, Jaga Diri Dengan Bijak

Aceh Barat

Anggota DPRK Aceh Barat Resmi Dilantik dan Diambil Sumpah

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Segera Bayar Upah 376 Tenaga Harian Lepas Guru

Aceh Barat Daya

Pj Aceh Barat Daya Terima TAPE Aceh Award

Daerah

BAS Berharap Wahyudi Adisiswanto Tetap Sebagai Pj Bupati Pidie