Pemkab Aceh Barat Gelar Lokakarya 7 Festival Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 10 - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Aceh Barat / Daerah

Kamis, 24 Oktober 2024 - 14:05 WIB

Pemkab Aceh Barat Gelar Lokakarya 7 Festival Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 10

REDAKSI

Lokakarya Festival Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 10 di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Kamis, (24/10/2024). Foto: Humas Aceh Barat.

Lokakarya Festival Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 10 di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Kamis, (24/10/2024). Foto: Humas Aceh Barat.

MEULABOH – Pemerintah Kabupaten Aceh Barat mengadakan Lokakarya 7 Festival Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 10 di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Kamis, (24/10/2024).

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Aceh, sebagai bentuk apresiasi atas pelaksanaan program pendidikan tersebut.

Penjabat Bupati Aceh Barat, yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Setdakab Aceh Barat, Nyak Na, SE, M.Ec.Dev, dalam sambutannya menyatakan bahwa program ini merupakan momentum penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Diduga Cemari Udara, Ketua Pansus Pertambangan DPRA M. Rizal Falevi Kirani: Pihak PT.Mifa Harus Bertanggung Jawab

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 26 Tahun 2022 tentang Pendidikan Guru Penggerak, Nyak Na menekankan pentingnya peningkatan kepemimpinan pembelajaran bagi guru sebagai langkah strategis dalam memperbaiki proses dan hasil belajar peserta didik.

“Program Guru Penggerak ini merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar yang bertujuan untuk mewujudkan profil Pelajar Pancasila, yaitu pelajar yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, mandiri, bernalar kritis, kreatif, gotong royong, dan berwawasan global,” jelas Nyak Na.

Baca Juga :  Penjabat Bupati Aceh Barat Ajak Media Berkolaborasi Hadapi Pilkada dan Isu Sosial

Nyak Na menambahkan bahwa Guru Penggerak diharapkan dapat menjadi penggerak komunitas belajar di sekolah dan wilayahnya, berbagi praktik terbaik dengan rekan guru, serta mendorong kolaborasi antara guru, siswa, dan pemangku kepentingan.

Baca Juga :  Rakerda Penjaminan Mutu Pendidikan, Pj Bupati Aceh Barat : Langkah Awal Menuju Aceh Carong

Guru Penggerak juga diharapkan dapat menjadi pemimpin pendidikan masa depan yang mampu membawa transformasi positif bagi dunia pendidikan Indonesia, terangnya.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, Nyak Na menyampaikan selamat kepada calon Guru Penggerak Angkatan 10 dan berharap mereka dapat mengimplementasikan praktik mengajar yang baik serta menjadi agen perubahan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Aceh Barat.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Ajak Masyarakat Ramaikan Peringatan Isra’ Mi’raj

Daerah

Masyarakat Masih Butuh Sosok Wahyudi Adisiswanto

Aceh Barat

Mahdi Tepati Janji Benahi Birokrasi Aceh Barat, Ujikom Segera Dilakukan

Daerah

LASKAR Dorong Pemerintah Aceh Cari Solusi Legalkan Tambang Emas di Aceh Demi PAD

Daerah

Peduli Kemanusiaan, PIA DPR Aceh Gelar Silaturrahmi dan Galang Dana untuk Palestina

Daerah

Pj Bupati Harapkan Pelayanan Publik Ditingkatkan di Nagan Raya

Aceh Barat

Polres Aceh Barat Tangkap Pelaku Penganiayaan Berat

Daerah

Polda Aceh akan Gelar Operasi Po Meurah Seulawah untuk Amankan PON

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!