Home / Daerah

Selasa, 30 Juli 2024 - 13:56 WIB

Ketua Pengadilan Tinggi Lantik Tiga Hakim Tinggi

REDAKSI

Pelantikan tiga hakim baru di PT Banda Aceh. Foto: PT Banda Aceh

Pelantikan tiga hakim baru di PT Banda Aceh. Foto: PT Banda Aceh

Banda Aceh – Ketua Pengadilan Tinggi (KPT) Banda Aceh, Suharjono, melantik tiga orang Hakim Tinggi di Balai Tgk Chik Ditiro, Gedung Pengadilan Tinggi Banda Aceh, Selasa, 30 Juli 2024.

Mereka adalah Ahmad Sumardi–sebelumnya bertugas di PN Medan; Editerial–sebelumnya bertugas di PN Palembang, dan Aimafni Arli–sebelumnya bertugas sebagai Hakim pada PN Jakarta Timur.

Baca Juga :  Pemakaman Wadansat Brimob Polda Sumbar, dipimpin Kapolresta Banda Aceh

Suharjono berharap hakim tinggi yang dilantik memiliki kemampuan sekaligus kemampuan manajerial. Tidak hanya itu, hakim tinggi juga dituntut untuk profesional.

“Karenanya anda diharapkan untuk terus meningkatkan kapasitas kualitas pengetahuan. Terlebih lagi di PT BNA ini banyak menangani perkara pidana khusus narkotika dengan jumlah barang bukti yang mencapai ratusan ribu gram, bahkan ada yang mencapai lebih dari satu juta gram,” ujarnya.

Baca Juga :  Ahmad Danion Jenguk Aria Udin dan Nina Yanti Yang Sedang Sakit

Pengadilan Tinggi Banda Aceh juga banyak memutuskan hukuman mati terhadap perkara-perkara narkoba. Bahkan terbanyak di Indonesia. Tahun 2023, PT BNA telah menjatuhkan hukuman mati sebanyak 26 orang terdakwa.

Selain itu, Suharjono berharap para Hakim baru memiliki kompetensi manajerial karena sebagai Hakim Tinggi yang membawahi 22 PN harus melakukan pengawasan dan pembinaan.

Baca Juga :  Diduga Bawa Sabu, Pria Asal Keude Reudep Ditangkap Polisi

Selanjutnya, Ia juga melakukan acara mengantar alih tugas empat orang Hakim Tinggi yang sudah bertugas di PT Banda Aceh selama lebih kurang tiga tahun. Mereka yang pindah tugas adalah Syamsul Qamar, Supriadi, Pandu Budiono dan Masrul.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Catat. Turnamen Volly Bank Aceh Action Cup 2023 Dimulai 29 Apil 2023

Daerah

Kurniawan Minta Pemerintah Perhatikan Jalan dan Jembatan di Kecamatan Teluk Dalam

Aceh Besar

Cair, Gaji ke-13 dan Tunjangan Tambahan Penghasilan Pegawai ASN Aceh Besar

Daerah

Peduli Sesama, Kanwil Kemenkumham Aceh Berbagi Dengan Masyarakat

Daerah

Pangdam IM dan Kapolda bersama Parjurit TNI Polri Kompak Berdampingan Olah Raga dan Halal Bihalal Bersama

Daerah

Ombudsman Ingatkan Optimalisasi Tata Kelola SP4N-Lapor!

Daerah

Marak Terjadi Perusak Baliho, Ketua Poros Muda : InsyaAllah Kami SABAR Menuju Kemenangan

Daerah

DPMG Aceh Terus Tingkatkan Pelayanan Informasi Publik