Home / Nasional

Senin, 29 Juli 2024 - 22:09 WIB

Aceh Barat Terbaik ke-2 Nasional Kategori Pengendalian Inflasi

REDAKSI

Plt Kadis Pangan, Aceh Barat Kamarlis, saat menerima penghargaan Bapanas Award yang diserahkan langsung oleh Kepala BAPANASl RI, Arief Prasetyo Adi dalam kategori Kabupaten Pengendali Inflasi. Foto: dok. Humas Diskominsa Aceh Barat

Plt Kadis Pangan, Aceh Barat Kamarlis, saat menerima penghargaan Bapanas Award yang diserahkan langsung oleh Kepala BAPANASl RI, Arief Prasetyo Adi dalam kategori Kabupaten Pengendali Inflasi. Foto: dok. Humas Diskominsa Aceh Barat

Jakarta – Badan Pangan Nasional (BAPANAS) Republik Indonesia menggelar Festival Pangan Nusantara 2024 di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Acara ini diadakan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada kepala daerah yang telah mendukung pembangunan sektor pangan. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen untuk menyerahkan Bapanas Award 2023.

Dalam acara yang berlangsung di The Sultan Hotel dan Residence Jakarta, Pj Bupati Aceh Barat, Mahdi Efendi yang diwakili oleh Plt Kadis Pangan, Aceh Barat Kamarlis, menerima penghargaan Bapanas Award.

Baca Juga :  KPK : Pentingnya Kolaborasi Pemberantasan Korupsi Berbasis Teknologi

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala BAPANASl RI, Arief Prasetyo Adi sebagai bentuk pengakuan atas kontribusi daerah dalam upaya peningkatan ketahanan pangan nasional Dalam ajang Bapanas Award 2023 tersebut Kabupaten Aceh Barat meraih penghargaan terbaik kedua dalam kategori Kabupaten Pengendali Inflasi.

“Penghargaan ini adalah hasil kerja keras semua pihak di Aceh Barat. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pengelolaan pangan dan mengendalikan inflasi demi kesejahteraan masyarakat,” ujar Kamarlis

Kamarlis, memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan sektor pangan di Aceh Barat.

Baca Juga :  Kapolri Bakal Sikat Siapa Pun yang Terlibat TPPO

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, petani, dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan.

“Kami sangat mengapresiasi semua upaya yang telah dilakukan, baik oleh pemerintah daerah, para petani, maupun lembaga terkait yang telah berkomitmen untuk meningkatkan produksi pangan di Aceh Barat,” ujarnya

Festival ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya pangan lokal dan mendorong kolaborasi antara pemerintah daerah, pelaku usaha, serta masyarakat dalam pembangunan sektor pangan.

Baca Juga :  Siswa MIN 16 Aceh Barat Ikut KSM 2024

“Dukungan dan kerjasama yang solid sangat diperlukan untuk mencapai keberhasilan dalam program-program pangan yang ada,” ucapnya

Di sisi lain, penghargaan ini menjadi motivasi bagi pemerintah daerah untuk terus berinovasi dan berkolaborasi dalam menciptakan ketahanan pangan yang lebih baik, sekaligus menjaga stabilitas harga di pasaran.

“Aceh Barat berharap dapat mempertahankan prestasi ini dan terus berkontribusi positif dalam pembangunan ekonomi daerah,” tutup Kamarlis.

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Nasional

Gunung Semeru Erupsi Disertai Letusan Setinggi 1.000 Meter

Hukrim

Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Kasus Asusila Anak, Polri Pastikan Penegakan Hukum Tegas dan Transparan

Hukrim

KPK Tetapkan Tiga Tersangka Terkait Korupsi APD Kemenkes

Nasional

Presiden Joko Widodo menyerahkan Golden Visa secara simbolis kepada Shin Tae Yong

Nasional

Urutan Perjalanan Ibadah Haji Mulai Karantina di Asrama Haji hingga Kembali ke Tanah Air

Hukrim

kasus Harun Masiku, KPK Tetapkan Dua Tersangka

Nasional

Kita Dukung Jaksa Agung Untuk Memberantas Para Mafia Minyak Goreng

Nasional

Resmikan Rumah Ibadah di Kepri, Kapolri: Bagian Etalase Kerukunan dan Toleransi Beragama