Kapolda Aceh dan Ketua KONI Bahas Kesiapan Perhelatan PON 2024 - NOA.co.id
   

Home / Tni-Polri

Kamis, 18 Juli 2024 - 22:29 WIB

Kapolda Aceh dan Ketua KONI Bahas Kesiapan Perhelatan PON 2024

REDAKSI

Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko bersama Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Kamaruddin Abu Bakar saat melakukan audiensi di Polda Aceh, Kamis, 18 Juli 2024. Foto: Humas Polda Aceh/NOA.co.id

Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko bersama Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Kamaruddin Abu Bakar saat melakukan audiensi di Polda Aceh, Kamis, 18 Juli 2024. Foto: Humas Polda Aceh/NOA.co.id

Banda Aceh – Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko bersama Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Aceh Kamaruddin Abu Bakar membahas kesiapan perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. Pembahasan tersebut dilakukan dalam audiensi di Polda Aceh, Kamis, 18 Juli 2024.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, Kapolda menerima audiensi Ketua KONI untuk membahas kesiapan pelaksanaan PON 2024, salah satunya terkait pengamanan.

Baca Juga :  Dongkrak Capaian Vaksin di Aceh, Kapolda Aceh Tinjau Vaksinasi Serentak di Kantor Camat Ingin Jaya

Secara umum, kata Joko, pihaknya siap mendukung setiap program pemerintah baik secara nasional maupun daerah. Salah satu event terdekat adalah PON XXI yang akan dihelat pada September mendatang.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Antar Menko Polhukam Balik ke Jakarta

“Kami akan melihat secara nasional terkait PON. Dalam pelaksanaannya, kepala daerah nantinya juga akan berkoordinasi ke pusat atau nasional. Intinya Polda Aceh siap mendukung keamanan dalam setiap event dan program pemerintah,” kata Joko, dalam rilisnya usai audiensi berlangsung.

Ia juga menyampaikan, khusus perhelatan PON, pihaknya telah berkoordinasi dengan Penjabat Gubernur, panitia PON Aceh-Sumut, dan KONI terkait dukungan pengamanan mulai dari acara pembukaan, penempatan atlet dan official, perjalanan para official ke tempat pertandingan, hingga dengan selesai pertandingan.

Baca Juga :  Menpora Dito Tekankan Pentingnya Ketepatan Penggunaan Anggaran PON XXI/2024 Aceh-Sumut

“Nantinya juga akan berkoordinasi dengan semua pihak, terutama dengan pihak pengamanan penyelenggaraan PON,” demikian, pungkas Joko.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Keberhasilan Kinerja dan Program Unggulan Polres Nagan Raya Sepanjang Tahun 2024

Tni-Polri

Polisi Masih Amankan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu di Simpang Keuramat 

Tni-Polri

Kapolda Aceh Pimpin Taklimat Akhir Audit Kinerja Tahap II Tahun 2023

Tni-Polri

Satgas Pra TMMD Regguler ke 120 Kodim 0116/Nara Laksanakan Pengerjaan Rabat Beton

Tni-Polri

Kapolres Sabang Kembali Gelar Jumat Curhat

Daerah

Pangdam IM Imbau Masyarakat Aceh Bijak Gunakan Media Sosial Pasca Pemungutan Suara

Tni-Polri

Polres Lhokseumawe Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Seulawah 2021

Tni-Polri

Gelar Wayang Kulit Lakon Wahyu Cakraningrat, Kapolri: Sinergisitas TNI, Polri, Rakyat Makin Kuat 

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!