Pemko Banda Aceh dan Polresta Raih Penghargaan Anjungan Terbaik Bhayangkara Fest 2024 - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Daerah

Selasa, 9 Juli 2024 - 15:59 WIB

Pemko Banda Aceh dan Polresta Raih Penghargaan Anjungan Terbaik Bhayangkara Fest 2024

REDAKSI

Penghargaan Anjungan Terbaik Bhayangkara Fest 2024. Kirfan/Noa.co.id

Penghargaan Anjungan Terbaik Bhayangkara Fest 2024. Kirfan/Noa.co.id

Banda Aceh – Anjungan Pemerintah Kota Banda Aceh dan Polresta Banda Aceh terpilih sebagai anjungan terbaik dalam acara Bhayangkara Fest 2024 yang diselenggarakan di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh 5 – 8 Juli 2024.

Kegiatan Bhayangkara Fest ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 dengan mengusung semboyan “Dari Aceh Untuk Indonesia”.

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian ini.

“Penghargaan ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi seluruh anggota Polresta Banda Aceh bersama Pemerintah Kota Banda Aceh. Kami berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan menjaga citra positif kepolisian,” ujar KBP Fahmi, Senin (8/7/3024) malam.

Baca Juga :  Simpang Tujuh Ulee Kareng Amburadul, Pemko Banda Aceh Dinilai Abai

Bhayangkara Fest 2024 merupakan sebuah perayaan tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan kedekatan antara kepolisian dan masyarakat.

Acara ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik seperti pameran, lomba, dan pertunjukan seni yang melibatkan partisipasi aktif dari berbagai elemen masyarakat.

Tahun ini, anjungan Pemerintah Kota Banda Aceh dan Polresta Banda Aceh berhasil menarik perhatian pengunjung dan keaktifannya dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan interaktif dan edukatif.

Baca Juga :  Pemeran Pengganti Peragakan 17 Adegan dalam Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kajhu

Keberhasilan ini tidak lepas dari peran serta pj. Walikota Banda Aceh bersama Instansi terkait yang telah mendukung kegiatan Bhayangkara Fest 2024 dan seluruh personel Polresta Banda Aceh yang bekerja tanpa kenal lelah untuk mempersiapkan dan menjaga anjungan selama acara berlangsung.

“Kami berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh anggota kepolisian di Polresta Banda Aceh untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu, kami juga ingin mengajak masyarakat untuk selalu mendukung dan bekerjasama dengan kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” tambah Kapolresta.

Baca Juga :  Sukseskan Pileg dan Pilpres, Pj Bupati Iswanto Serahkan Penghargaan untuk Forkopimda Aceh Besar 

Ia mengatakan acara Bhayangkara Fest 2024 di Taman Sulthanah Safiatuddin ini berlangsung meriah dan mendapat sambutan positif dari masyarakat.

“Diharapkan melalui kegiatan ini, sinergi antara kepolisian dan masyarakat akan semakin erat, dan semangat Bhayangkara akan terus terjaga dalam melayani dan melindungi segenap bangsa dan negara,” pungkasnya.

Penulis: Kirfan

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Silaturahmi ke PWI Aceh, Ini Harapan Sekda Simeulue kepada Insan Pers

Daerah

Lantunan Zikir, Samadiah dan Do’a Wafatnya Tu Sop, Bergema di DPC PKB Banda Aceh

Daerah

Seleksi UM-PTKIN di Provinsi Aceh

Aceh Besar

Pj Bupati Muhammad Iswanto Tunaikan Zakat Fitrah Keluarga Besar Meuligoe

Daerah

Dishub Banda Aceh Raih Peringkat Pertama Pengelolaan Website Terbaik

Daerah

Hari Tani Nasional : Saatnya Generasi Milenial Menggali Potensi Pertanian di Aceh Singkil

Advetorial

Kadisbudpar Aceh: Turis Asing Meningkat pada Agustus, Capai 3.042 Orang

Aceh Timur

Pj Bupati Aceh Timur Kukuhkan Pasukan Paskibra

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!