Selain Judi Online, Ulama Aceh Juga Minta Pemerintah Cegah HIV/AIDS - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Daerah

Rabu, 26 Juni 2024 - 10:30 WIB

Selain Judi Online, Ulama Aceh Juga Minta Pemerintah Cegah HIV/AIDS

REDAKSI

Ketua MPU Aceh, Tgk Faisal Ali. (foto: noa.co.id/FA)

Ketua MPU Aceh, Tgk Faisal Ali. (foto: noa.co.id/FA)

Banda Aceh – Selain judi online yang tengah mewabah di masyarakat, ternyata kasus HIV/AIDS di Aceh juga punya kasus yang tinggi. Permasalahan ini sebenarnya telah mendapat perhatian serius dari para ulama di Aceh. Namun tetap butuh peran serta pemerintah untuk mengatasi permasalahan ini secara tuntas.

“Kita telah lama menerbitkan keputusan dan fatwa untuk mengatasi permasalahan tersebut,” kata Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, Tgk Faisal Ali di Banda Aceh, kemarin.

Baca Juga :  Abu Faisal Harap Implementasi Qanun Penyampaian Pendapat, MPU dapat lebih dioptimalkan

Tgk Faisal menjelaskan, keputusan MPU Aceh Nomor 1 Tahun 2016 tentang Muzakarah Masalah Keagamaan-I mengatur tentang penanganan LGBT di Aceh.

“Keputusan ini mengatur permasalahan penanganan dan sanksi kepada komunitas LGBT serta meminta pemerintah untuk melakukan program pencegahan HIV/AIDS di kalangan LGBT,” kata Tgk Faisal.

Baca Juga :  Pro-Kontra Rencana KUA Jadi Tempat Pernikahan Semua Agama, Apa Kata MPU ACEH?

Kemudian Tgk Faisal menjelaskan soal Fatwa MPU Aceh Nomor 1 Tahun 2016 tentang Judi Online yang menegaskan bahwa perjudian online adalah haram.

Untuk itu, Tgk Faisal meminta pemerintah dan masyarakat untuk memberantas segala jenis perjudian.

Menurut Tgk Faisal, semua fatwa dan taushiyah yang dikeluarkan oleh MPU Aceh tidak memiliki kepentingan politik atau kelompok tertentu. Fatwa MPU Aceh semuanya untuk kemaslahatan umat Islam dan masyarakat Aceh umum.

Baca Juga :  Empat Pemain Judi Chips Higgs Domino Diciduk Polisi

Ia berharap adanya kerja sama berbagai pihak dan pemerintah dalam mengimplementasikan fatwa-fatwa MPU Aceh agar berbagai problematika yang terjadi dapat diselesaikan sesuai dengan hukum Islam.

“Masyarakat kita harus memiliki landasan yang kuat terhadap masalah yang mereka hadapi di tengah-tengah masyarakat itu sendiri,” demikian Tgk Faisal.

Penulis: Hidayat S

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Kapolres Aceh Utara Bagikan Helm SNI Secara Gratis, Ini Tujuannya
hewan-kurban

Daerah

Persediaan Daging Kurban di Nagan Raya Capai 3638 Ekor

Daerah

Masyarakat Diimbau tidak Gunakan Mobil Bak Terbuka untuk Takbir Keliling dan Mudik

Daerah

Reza Kurniawan : Lapangan Alun-Alun, Tidak ada tanggung jawab dari Pemda Aceh Singkil

Daerah

PSI Aceh Apresiasi Pj Gubernur Aceh Atas Pengesahan APBA 2024

Aceh Barat

Festival Ramadan Kemenag Aceh Barat Santuni 500 Kaum Dhuafa

Daerah

Layanan VOA (Visa On Arrival) BSI Aceh Ramai di Kunjungi Turis Mancanegara

Daerah

Polda Aceh Dukung Pelaksanaan Rekernas II JMSI di Aceh

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!