Polres Lhokseumawe Gencar Kampanyekan Tertib Lalu Lintas di Kawasan KTL - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Peristiwa

Jumat, 31 Mei 2024 - 10:21 WIB

Polres Lhokseumawe Gencar Kampanyekan Tertib Lalu Lintas di Kawasan KTL

REDAKSI

Polres Lhokseumawe Gencar Kampanyekan Tertib Lalu Lintas di Kawasan KTL. Foto: NOA.co.id

Polres Lhokseumawe Gencar Kampanyekan Tertib Lalu Lintas di Kawasan KTL. Foto: NOA.co.id

Lhokseumawe – Satuan Lalu Lintas Polres Lhokseumawe mengambil langkah proaktif dengan memasang spanduk himbauan tertib lalu lintas di Kawasan Terpadu Lalu lintas (KTL) Kota Lhokseumawe.

Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas. Kawasan KTL dikenal sebagai area yang rawan pelanggaran lalu lintas.

Dengan pemasangan spanduk himbauan ini, Sat Lantas Polres Lhokseumawe berharap dapat memberikan pengingat dan edukasi kepada pengguna jalan tentang pentingnya tertib berlalu lintas.

Baca Juga :  Pemda Aceh Selatan dan PT Kota Fajar Semen Indonesia Langgar Moratorium Izin Pertambangan Baru

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto melalui Kasat Lantas AKP Ridho Rizky Ananda menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari program preventif Sat Lantas untuk mengurangi angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

“Dengan terus memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas, kami berharap dapat menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib di Kota Lhokseumawe,” ungkapnya, Jumat 31 Mei 2024.

Baca Juga :  Meninggal di Jakarta, BPPA Kembali Pulangkan Jenazah Warga Nagan Raya

Selain pemasangan spanduk himbauan, petugas Sat Lantas juga memberikan sosialisasi kepada pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut. Mereka memberikan penjelasan tentang pentingnya mematuhi rambu-rambu lalu lintas, penggunaan helm saat berkendara, dan menjaga jarak aman antar kendaraan.

Baca Juga :  Satu Unit Rumah Warga di Aceh Barat Ludes Terbakar

Partisipasi aktif masyarakat diharapkan dapat meningkat melalui kampanye ini, sehingga kesadaran akan keselamatan berlalu lintas dapat ditingkatkan secara bersama-sama.

“Dengan demikian, diharapkan dapat tercipta lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib bagi semua warga Kota Lhokseumawe,” katanya.

Penulis : Muhammad Rissan

Editor   : Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Empat Hektare Lahan di Lhoknga Terbakar 

Daerah

Tim SAR Pulau Banyak bersama Warga dan Personil Polsek Gagalkan Penyeludupan Penyu Hijau (Chelonia mydas)

Peristiwa

Lima Kecamatan Terdampak Akibat Banjir dan Longsor di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi

Peristiwa

Panja LHP BPK RI Tunda Rapat Konsultasi dengan PT. Mifa Bersaudara dan PT. BEL

Nasional

Jalan Nasional Lumpuh, Rumah dan Fasilitas Umum Hancur Diterjang Banjir Bandang

Aceh Barat

Kebakaran Lahan Gambut di Aceh Barat Belum Padam

Peristiwa

Banjir dan Lonsor Melanda Dua Kabupaten di Sulawesi Selatan  

Aceh Barat

Tiga Pelajar Meninggal Dunia akibat Laka Lantas di Aceh Barat  

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!