Home / Aceh Besar / Pemerintah

Sabtu, 28 Oktober 2023 - 20:00 WIB

Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Bakti Sosial AKABRI 1990 

REDAKSI

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyerahkan sembako untuk masyarakat kurang mampu pada bakti sosial AKABRI lulusan 1990 dalam rangka memeringati 33 tahun mengabdi untuk negeri, bertempat di Pesantren Mahyal Ulum Al-Aziziyah Kecamatan Suka Makmur, Aceh Besar, Sabtu (28/10/2023). 

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyerahkan sembako untuk masyarakat kurang mampu pada bakti sosial AKABRI lulusan 1990 dalam rangka memeringati 33 tahun mengabdi untuk negeri, bertempat di Pesantren Mahyal Ulum Al-Aziziyah Kecamatan Suka Makmur, Aceh Besar, Sabtu (28/10/2023). 

Kota Jantho – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto SSTP MM menghadiri kegiatan bakti sosial yang diadakan oleh alumni AKABRI lulusan 1990 dalam rangka memperingati 33 tahun mengabdi untuk negeri, yang digelar di Pesantren Mahyal Ulum Al-Aziziyah Kecamatan Suka Makmur, Aceh Besar, Sabtu (28/10/2023).

Pada kesempatan tersebut, Muhammad Iswanto, mengapresiasi kegiatan bakti sosial yang digagas para alumni AKABRI 90 tersebut. “Ada beberapa rangkaian baksos mulai dari menanam bibit pohon, pengobatan gratis, pembagian sembako, dan lain sebagainya. Tentu ini sangat memberi dampak positif langsung bagi masyarakat setempat,” kata Muhammad Iswanto.

Baca Juga :  Pj Gubernur: Mari Sukseskan PON XXI dan Pilkada dengan Sinergi dan Kolaborasi

Mewakili pemerintah dan masyarakat Kabupaten Aceh Besar, Iswanto menyampaikan terima kasih kepada Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko SIK MH dan Wakapolda Aceh Kombes Pol Drs Armia Fahmi MH yang telah memilih Kabupaten Aceh Besar sebagai lokasi Baksos. “Bagi saya, kegiatan ini benar-benar bisa dirasakan manfaatnya dan menyentuh masyarakat setempat,” ucapnya.

Semetara itu, Wakapolda Aceh Kombes Pol Drs Armia Fahmi MH mengatakan, Polda Aceh melaksanakan bakti kesehatan di Pesantren Mahyal Ulum Al-Aziziyah Kecamatan Suka Makmur, Aceh Besar dengan memfasilitasi berbagai layanan kesehatan gratis yang bisa diterima masyarakat. “Seperti layanan pengobatan umum gratis, edukasi pencegahan stunting bagi masyarakat dan pembagian nutrisi bagi ibu hamil/ menyusui dan anak-anak,” katanya.

Baca Juga :  Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Tahun 2024 di Kabupaten Aceh Barat

Selain itu, ada juga pembagian 2.100 paket sembako untuk masyarakat. “Sembako yang dibagi terdiri atas beras, minyak goreng, gula, indomie, saus dan kecap manis. Selain sembako, ada juga pembagian paket pendidikan kepada siswa kurang mampu, terdiri atas 1 set seragam sekolah dan 1 set alat tulis,” sebutnya.

Ia juga menyebutkan, pada kegiatan bakti sosial AKABRI angkatan 90, Polda Aceh melaksanakan kegiatan bedah rumah kepada anggota Polri, Anggota TNI dan masyarakat. “Untuk bedah rumah ada 3 rumah yang akan kita bantu, 2 untuk anggota Polri dan TNI dan satu lagi untuk masyarakat kurang mampu,” ungkap Wakapolda Aceh Armia Fahmi.

Baca Juga :  Banjir Rendam Woyla Barat, Drs. Mahdi Efendi Tinjau Langsung

Tampak ikut hadir dalam kesempatan itu, Pimpinan Pesantren Mahyal Ulum Al Aziziyah yang juga Ketua MPU Aceh, Tgk H Faisal Ali (Lem Faisal) beserta istri, Nyonya Armia Fahmi, para JPU Polda Aceh, Danlanud SIM Kol Pnb Yoyon Kuscahyono, Kapolres Aceh Besar AKBP Carlie Syahputra, Rektor USK Prof DR Marwan, Dekan FH USK DR Ghausah, Ketua KNPI Aceh, Ketua MPU Aceh Besar Abi Nasruddin, Perwakilan Forkopimda Aceh Besar lainnya. (**)

Share :

Baca Juga

Nasional

Ditjen PDASRH : Empat Langkah Koreksi Wujudkan DAS Sehat, Hutan Lestari, Masyarakat Sejahtera

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Kunjungin SDN 1 Lhoknga  

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Terima Audiensi Kakankemenag Aceh Besar

Pemerintah

Mendagri Beri Pesan Penting kepada Kepala Daerah

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Pantau Stabilitas Harga Beras di Pasar Bina Usaha Meulaboh

Aceh Besar

Tekan Inflasi, Pemkab Aceh Besar Kembali Gelar Operasi Pasar

Aceh Besar

Wakili Pj Bupati, Asisten III Sekda Aceh Besar Ikuti Rakor Percepatan MCP KPK se Aceh Tahun 2024

Pemerintah

Sekda Aceh Pantau Progres Kegiatan SKPA