Gelar Jumat Curhat Jelang Ramadan, Kapolda Aceh Tampung berbagai Keluhan Masyarakat - NOA.co.id
   

Home / Tni-Polri

Jumat, 17 Maret 2023 - 13:18 WIB

Gelar Jumat Curhat Jelang Ramadan, Kapolda Aceh Tampung berbagai Keluhan Masyarakat

REDAKSI

Banda Aceh – Banyak program yang diluncurkan Polri untuk bisa mendengar dan menampung pengaduan dari bermacam persoalan baik hukum maupun sosial yang dihadapi masyarakat, salah satunya adalah melalui “Jumat Curhat”.

Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar, didampingi Wakapolda Aceh Brigjen Syamsul Bahri mengatakan, selama ini pihaknya rutin menjalankan program Jumat Curhat, baik di tingkat Polda, Polres, maupun Polsek. Menurutnya, program tersebut penting, karena jadi wadah utama masyarakat menyampaikan pengaduan secara langsung kepada Polri.

Baca Juga :  Polres Nagan Raya Distribusikan Perlengkapan Bagi Personil Pam TPS

Apalagi menjelang bulan suci Ramadan. Tentunya, berbagai persoalan akan timbul di tengah masyarakat, terutama terkait situasi kamtibmas. Selain itu juga, ketersediaan bahan pokok hingga kekhawatiran akan inflasi juga jadi persoalan masyarakat.

“Program Jumat Curhat sudah familiar di kalangan masyarakat. Sudah dianggap penting karena bisa mengakomodir keluhan dan pengaduannya secara langsung,” kata Ahmad Haydar, usai Jumat Curhat di MZ Cafe, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, Jumat, 17 Maret 2023.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Tinjau Kegiatan Vaksinasi di Dayah Terpadu Darul Abrar

Mantan Kapuslabfor Polri itu mengatakan, momen Jumat Curhat kali ini khusus dilaksanakan karena menjelang Ramadan sebagai upaya Polda Aceh menciptakan kamtibmas yang kondusif saat masyarakat melaksanakan ibadah puasa nantinya.

“Kali ini, Jumat Curhat khusus dilaksanakan jelang bulan suci Ramadan. Tujuan utama adalah menampung keluhan masyarakat sebagai upaya menciptakan kamtibmas yang kondusif. Hal itu agar motto ‘Aceh Aman Ibadah Nyaman’ dapat terwujud,” sebutnya.

Baca Juga :  BPBAP Bersama Polresta Banda Aceh, Hibah 7000 Benih Ikan Bagi Warga

Dalam Jumat Curhat kali ini juga menghadirkan para pendidik, di mana ada keluhan terhadap kenakalan remaja, terutama terkait penyalahgunaan narkoba yang mulai menyasar pelajar.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menambahkan, dalam Jumat Curhat tersebut masyarakat juga menyampaikan terkait penegakan hukum terkait pelanggaran lalu lintas, mengingat pada malam Ramadan kerap dijadikan momen balap liar atau penggunaan knalpot brong yang dapat mengganggu masyarakat dalam beribadah. []

Share :

Baca Juga

Cegah Judi Online, Polisi Patroli Warung Kopi di Banda Aceh

Tni-Polri

Cegah Judi Online, Polisi Patroli Warung Kopi di Banda Aceh
Kapolda Aceh Dapat Penghargaan Serambi Demokrasi Awards

Tni-Polri

Kapolda Aceh Dapat Penghargaan Serambi Demokrasi Awards
Kapolda Ajak Ulama Bantu Edukasi Masyarakat agar Taat Prokes dan Segera Vaksin

Tni-Polri

Kapolda Ajak Ulama Bantu Edukasi Masyarakat agar Taat Prokes dan Segera Vaksin
Baksos Religi, Kapolda Aceh Serahkan 230 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Fakir Miskin

Tni-Polri

Baksos Religi, Kapolda Aceh Serahkan 230 Paket Sembako untuk Anak Yatim dan Fakir Miskin
Polda Aceh Dan Jajarannya Peringati Hari Lahir Pancasila

Tni-Polri

Polda Aceh Dan Jajarannya Peringati Hari Lahir Pancasila
Tahun 2023, Kasus Pelanggaran di Polresta Banda Aceh Menurun

Tni-Polri

Tahun 2023, Kasus Pelanggaran di Polresta Banda Aceh Menurun
Kapolda Aceh terima Audiensi Presiden Direktur PT SBA

News

Kapolda Aceh terima Audiensi Presiden Direktur PT SBA
Biro SDM dan Ditresnarkoba Polda Aceh Gelar Vaksinasi Massal di Kecamatan Suka Makmur, 832 Orang Berhasil di Vaksin

Tni-Polri

Biro SDM dan Ditresnarkoba Polda Aceh Gelar Vaksinasi Massal di Kecamatan Suka Makmur, 832 Orang Berhasil di Vaksin