Penjabat Gubernur Minta ISBI Lestarikan Seni dan Budaya Aceh - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Senin, 9 Januari 2023 - 19:24 WIB

Penjabat Gubernur Minta ISBI Lestarikan Seni dan Budaya Aceh

REDAKSI

BANDA ACEH – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, meminta Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Aceh untuk melestarikan kesenian, budaya dan bahasa Aceh dalam setiap sendi kehidupan masyarakat.

Menurutnya, ketiga unsur tersebut mulai pudar di Bumi Serambi Mekkah. “Saya dukung sekali penguatan seni Aceh agar anak-anak kita tidak ada yang tidak mengerti seni dan budaya Aceh,” kata Achmad Marzuki saat menerima audiensi Rektor ISBI Aceh, di Meuligoe Gubernur, Senin, 9/1/2023.

Baca Juga :  Wakil Ketua MAA Aceh Beri Pesan Terbuka Kepada PJ Gubernur Yang Akan Terpilih

Achmad Marzuki mengatakan, beberapa dari kesenian Aceh saat ini banyak yang sudah tidak sesuai lagi dengan unsur aslinya. Ia berharap ISBI dapat membentuk sebuah literasi yang dapat menjadi edukasi tentang kesenian asli Aceh tanpa dicampur dengan unsur kontemporer.

“Tolong dijaga, dihidupkan dan dipikirkan bagaimana seni budaya Aceh maju sesuai dengan landasan syariat Islam,” ujar Achmad Marzuki.

Pj Gubernur Aceh itu mengaku siap untuk mendukung ISBI dalam penguatan seni dan Budaya Aceh. “Saya yang bukan orang Aceh sayang kok sama budaya Aceh, apalagi bapak-bapak. Saya takut jika saat nanti akarnya Aceh hilang.”

Baca Juga :  Asisten Sekda Buka REALISTIG Ke V SMA 3 Banda Aceh

Lebih lanjut, Achmad Marzuki berharap ISBI dapat berpartisipasi pada ajang PON Aceh-Sumut tahun 2024 nanti dengan menampilkan berbagai seni pertunjukan Aceh.

Sebelumnya, Rektor ISBI Aceh, Prof Wildan, menyampaikan permohonan agar Pemerintah Aceh dapat membantu pembangunan lanjutan gedung rektorat yang dimulai pada 2020 lalu. Selain itu, pihaknya juga meminta dukungan pengadaan berbagai alat musik untuk pembentukan Orkestra ISBI Aceh.

Baca Juga :  Gubernur Aceh Sampaikan LKPJ 2021

“Orkestra ISBI merupakan yang pertama di Aceh, karena itu kita meminta dukungan Pj Gubernur,” kata Wildan.

Lebih lanjut, Wildan mengapresiasi dan menyambut baik dukungan Pj Gubernur terhadap ISBI untuk penguatan seni, budaya dan bahasa Aceh. Ia optimis di bawah kepemimpinan Pj Gubernur Achmad Marzuki, seni dan budaya Aceh akan lebih maju. []

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

Nasional

Kapan jemaah haji pulang ke Indonesia?

News

Peduli Pendidikan, Pegadaian Beri Beasiswa Anak-anak Pengurus Bank Sampah Binaan

News

MNC TV Sabet Juara I Lomba Jurnalistik Jasa Marga Kategori Feature Media TV

News

ID Food Jamin Tidak Ada Kelangkaan Daging Sapi hingga Lebaran

News

Launching Hasil Produksi Lokal, Masyarakat Padati Lapangan Pendopo

News

Terkait Tiga Nama Diusulkan Jadi PJ, Akmal Ibrahim Bilang Begini

News

Zikir Pagi, Sekda Sapa Pamhut dan Para Guru

News

Hari Ini, Sebanyak 243 Orang Disuntik Vaksin Covid-19 di BACH

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!