IMT-GT Kembali Helat Pertemuan Tingkat Menteri di Phuket - NOA.co.id
   

Home / News

Jumat, 16 September 2022 - 21:56 WIB

IMT-GT Kembali Helat Pertemuan Tingkat Menteri di Phuket

BANGKOK – Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT), kembali menyelenggarakan Rangkaian Pertemuan Tingkat Menteri ke-28 pada tanggal 13 s.d.16 September 2022 di Phuket, Thailand.

Pertemuan itu bertujuan untuk melaporkan dan mendapatkan arahan para Menteri terkait capaian kegiatan/program kerjasama IMT-GT periode 2021-2022. Para Menteri IMT-GT juga akan mendiskusikan dan mendukung beberapa deliverables sebagai berikut:

a. IMT-GT Ministerial Joint Statement;
b. Pengesahan IMT-GT Blueprint 2022-2026;
c. Menyaksikan Penandatangan MoU on Rubber Cities yang merupakan inisiatif
kerjasama untuk pengembangan industri karet di Kawasan;
d. Persiapan Pertemuan IMT-GT Leaders Summit bulan November 2022;

Baca Juga :  Pemerintah Aceh Apresiasi Antusias ASN Donorkan Darah, Hari Ini Bertambah 87 Kantong

Sehubungan dengan hal-hal di atas, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mengundang seluruh Provinsi di Sumatera yang tergabung di dalam Kerjasama IMT-GT, dimana Aceh menjadi salah satunya, untuk menjadi bagian dari Delegasi Indonesia pada pertemuan dimaksud.

Delegasi aceh diketuai oleh Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Aceh dan didampingi oleh Plh. Kepala DPMPTSP Aceh, Marzuki SH., beserta rombongan. Pertemuan IMT GT kali ini merupakan pertemuan pertama pasca COVID 19.

Baca Juga :  Pj Gubernur Aceh Tandatangani SK Penentuan Venue dan SK Panitia PB PON Aceh Sumut Wilayah Aceh

Salah satu pertemuan yang akan dilaksanakan adalah Pertemuan Kepala Daerah Kawasan IMT-GT (Chief Ministers and Governors Forum/CMGF) ke-19, tanggal 15 September 2022. Pertemuan bertujuan untuk melakukan review dan merumuskan inisiatif tahun berikutnya dalam rangka mendukung terwujudnya Visi IMT-GT 2036. Gubernur se-Sumatra, diwakili oleh Gubernur Kepulauan Riau, yang mempresentasikan progress kegiatan dan usulan project masing-masing provinsi di Sumatera.

Dalam presentasi para Gubernur Se-Sumatera Aceh mengusulkan project nya yakni Aceh Economic Power Halal House dan juga Green Transportation Project di Banda Aceh yang berfokus pada NMT and Street Design dan Parking.

Baca Juga :  Ombudsman Mengawasi Penerimaan Anggota Polri, Proses Berjalan Aman dan Lancar

Point penting lainnya yang dihasilkan di dalam forum tersebut adalah bagaimana setiap provinsi bisa memanfaatkan berbagai dana yang ditawarkan oleh lembaga mitra strategis IMT GT misalnya Asian Development Bank (ADB) dan ASEAN Secretariat untuk green projects khususnya di daerah perkotaan dan local governments.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

DPMG Aceh Latih Operator Gampong di Pijay Tentang Sipades dan Epdeskel

News

Wabup Pijay : Kejaksaan Save Tanah Wakaf Pogram Yang Yang harus Di Perjuangan Demi Kepastian Hukum

News

Marak Upaya Penipuan Perbankan, BRI Imbau Masyarakat Jaga Kerahasiaan Data dan Password

News

Profil Woo-Yeul Lee, Dirut Baru Bank KB Bukopin

News

Ikuti Seulawah Adventur, Polres Aceh Tenggara Kirim 36 Peserta

News

Bertambah 20, Total 101.264 Orang di Vaksin Covid-19

News

11 Warga Labuhan Haji Barat Ditahan Polisi, Ketua SPMA Minta Keadilan Hukum Ditegakkan, Ini Kasusnya

Hukrim

Tim Rimueng Polresta Banda Aceh Ringkus Pelaku Pencabulan