Audit Perusahaan Sawit, BPKP: Ini Masalah Besar Sekali - NOA.co.id
   

Home / News

Selasa, 14 Juni 2022 - 19:57 WIB

Audit Perusahaan Sawit, BPKP: Ini Masalah Besar Sekali

REDAKSI

JAKARTAPerusahaan sawit di dalam negeri menjadi sorotan publik saat permasalahan minyak goreng tak kunjung selesai. Pemerintah mencatat ada produsen yang tidak mendukung kebijakan pemerintah terkait pengendalian harga.

Baca juga: Siapakah Perdana Menteri yang Telepon Jokowi Malam-malam Soal Minyak Goreng? Ini Jawabannya?

Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Muhammad Yusuf Ateh menilai perkara perusahaan kelapa sawit di Indonesia masuk kategori masalah yang besar. Pasalnya operasional perusahaan berkaitan dengan izin hingga hak guna usaha (HGU).

Baca Juga :  Mendag Zulhas Bantah Ada Mafia Minyak Goreng

“Jangan-jangan ada yang gak punya izin, jangan-jangan ada yang gak terdaftar. Itu masalah tersendiri dan besar sekali. Jadi kita secara komprehensif (pengumpulan data) sehingga kita punya peta secara keseluruhan,” ujar Ateh dalam konferensi pers, Selasa (14/6/2022).

Baca Juga :  Gelar Bazar Ramadhan, Sinar Mas Bantu Penuhi Minyak Goreng Masyarakat

Meski begitu, Ateh mengakui belum memiliki data komprehensif terkait dengan persoalan perusahaan kelapa sawit. Pengakuan ini setelah pemerintah meminta BPKP melakukan audit investigasi terhadap sejumlah perusahaan yang dinilai tidak menaati kebijakan pemerintah.

Perusahaan yang akan diaudit adalah perusahaan yang tidak mendukung kebijakan pemerintah terkait pengendalian harga minyak goreng.

“Ini bukan masalah kita memeriksa perusahaan kelapa sawit, tapi kita memeriksa penggunaan izin secara keseluruhan,” katanya.

Ateh mencatat pengumpulan informasi awal masih difokuskan di internal pemerintah. Misalnya kementerian dan lembaga (K/L) yang terkait dengan izin operasional perusahaan hingga HGU.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

Internasional

Kemlu RI dan KDEI Taipei Terus Memantau dampak Gempa susulan di Huelien, Taiwan 

News

Masyarakat Antusias Menerima Bantuan Keramik Untuk Dayah Dari Kodim 0102/ Pidie

News

MPU Aceh adukan ke DPRA terkait Pemangkasan Kewenangan Sertifikasi Halal Daerah

News

Kafilah Aceh MQK Nasional Disambut di Ruang VVIP Bandara SIM

News

Vaksinasi Massal Pemerintah Aceh Telah Menyasar 72.282 Orang

News

Direktur Kepatuhan Bank Aceh Syariah Terima Penghargaan Indonesia Award Magazine

News

Menparekraf Sadiaga Uno: Indonesia Siap Tampilkan Pariwisata Tangguh Bencana ke Delegasi GPDRR 2022

News

Sekda Ikuti Grand Launching dan Penandatanganan Komitmen Reformasi Birokrasi Tematik Penanggulangan Kemiskinan di UGM