Bahlil Pamer Eropa-Amerika Minat Investasi di Indonesia, Bidang Apa Saja? - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Kamis, 26 Mei 2022 - 07:42 WIB

Bahlil Pamer Eropa-Amerika Minat Investasi di Indonesia, Bidang Apa Saja?

REDAKSI

JAKARTA – Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menghadiri World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss. Bahlil mengatakan, antusiasme dan animo investor global terhadap proyek investasi di Indonesia sangat tinggi.

Beberapa sektor yang menjadi pembahasan antara dirinya dengan para investor global adalah terkait perdagangan karbon serta hilirisasi batu bara.

“Saya ketemu teman-teman di Swiss ini, kami bicara gasifikasi batu bara low calorie menjadi DME (Dimetil Eter),” ujar Bahlil dalam konferensi pers, dikutip Kamis (26/5/2022).

Baca Juga :  Politisasi Investasi BUMN Bisa Berdampak pada Bisnis Perusahaan

Baca juga: Promosi IKN Nusantara di Swiss, Bahlil: Respons Luar Biasa

Selain itu, proyek Ibu Kota Negara (IKN) baru juga menjadi perhatian para investor. Banyak yang berminat menanamkan modalnya untuk menggarap IKN, namun Bahlil tidak merinci hal ini.

“Jangan berpersepsi IKN hanya dinilai dari Arab, Masayoshi Son (CEO Softbank dari Jepang) saja, jangan ada pikiran gitu. Baik dari Asia, Eropa punya minat investasi di IKN,” ungkapnya.

Baca juga: Dari Batu Bara hingga Emas, Harta Karun Tanah Borneo Bakal Hantarkan RI jadi Negara Maju

Baca Juga :  Bongkar Kapal Ternak dari NTT, Mentan SYL Pastikan Hewan Kurban Aman

Bahlil mengatakan, dalam forum tersebut, dirinya juga menegaskan kepada investor bahwa ekspor komoditas yang berkaitan dengan pengembangan energi baru terbarukan (EBT) memang dilarang. Hal ini dilakukan demi pemenuhan kebutuhan dalam negeri.

Baca Juga :  Bikin Korut Panas, Korsel Minta AS Pasok Bom Nuklir dan Kapal Selam

“Tapi saya nggak larang investasi EBT di Indonesia jadi silakan, tapi kalau urusan ekspor, tidak, karena itu keputusan pemerintah untuk mengamankan pasokan ke dalam negeri,” pungkasnya.

(ind)

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Petugas Penyelenggara Haji Embarkasi Aceh Dilantik

News

BSI Bersama Relawan Bakti BUMN Siap Tuntaskan Misi Sosial di Meunasah Asan, Ace

News

Neraca Dagang Surplus, Ekspor Industri Pengolahan Naik 25%

Aceh Barat

Tim Gabungan Berhasil Evakuasi Imigran Etnis Rohingya Kedaratan  

News

Visa on Arrival Diperluas untuk 43 Negara, Angela Tanoesoedibjo: Semoga Target Wisman Tercapai, Ekonomi Pulih

Nasional

Mendag, Indonesia Perlu Mengantisipasi Tren Pelemahan Perekonomian Global  

News

Pj Gubernur Achmad Marzuki Tetapkan UMK Banda Aceh Rp 3,5 Juta, Aceh Tamiang Rp 3,4 Juta

News

Pemerintah Aceh Bersama Kompak Gelar Pertemuan Bahas Rekomendasi Pemanfaatan Dana Otsus Aceh

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!