Jokowi Marah! Tempat Tidur RS, Traktor hingga Seragam TNI-Polri Masih Impor - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Sabtu, 21 Mei 2022 - 10:44 WIB

Jokowi Marah! Tempat Tidur RS, Traktor hingga Seragam TNI-Polri Masih Impor

REDAKSI

JAKARTA – Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) marah kepada Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin karena masih melakukan impor alat kesehatan (alkes) . Padahal menurut Jokowi alkes sudah bisa produksi sendiri pada beberapa daerah di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Jokowi saat memberikan pengarahan kepada Menteri dan lembaga serta kepada kepala daerah tentang aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia di Bali, pada hari ini Jumat 25 Maret 2022.

“Alkes, menteri kesehatan, tempat tidur untuk rumah sakit. Saya lihat produksi di Yogyakarta, ada Bekasi, Tanggerang juga ada, tapi beli impor . Mau kita terus-teruskan silahkan, nanti mau saya umumkan kok. Saya kalau udah jengkel tak umumin nanti. Ini rumah sakit daerah beli impor, Kementrian Kesehatan masih impor. Saya baca nanti karena sekarang ternyata gampang banget detail harian bisa saya pantau,” tegas Jokowi.

Baca Juga :  Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh mengapresiasi kinerja Tim Gabungan  

Baca Juga: Menperin Sebut Belanja Rp400 Triliun Produk Lokal Tumbuhkan Ekonomi 1,67 Persen

Jokowi juga geram dengan pengadaan seragam dan sepatu yang dilakukan oleh TNI dan Polri. Dia menyebut pengadaan seragam dan sepatu TNI dan Polri masih impor. “Seragam dan sepatu, tentara dan polisi beli dari luar. Kita produksi dimana-mana bisa, jangan diterus-teruskan,” tegasnya.

Baca Juga :  Indonesia Tidak ada rencana untuk membuka Hubungan Diplomatik dengan Israel

Jokowi juga menyayangkan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo yang juga masih melakukan impor traktor. Hal itu dibuktikan Jokowi saat melakukan penanam jagung di Kabupaten Belu, NTT Kamis (24/3/2022) kemarin.

“Menteri pertanian apa traktor-traktor kaya gitu bukan hitech aja impor, jengkel saya!. Kayak kemarin yang dari Tambua menanam jagung saya lihat pakai traktor. Ada Alas Intan saya lihat, aduh enggak boleh pak menteri, enggak boleh,” katanya.

Baca Juga :  Ayu Marzuki Teteskan Vaksin Polio Bagi Anak di Lhoong

Baca Juga: Jokowi Marah Soal Impor, Fahri Hamzah: Kok Menterinya Tepuk Tangan

Jokowi juga merasa kecewa bahwa kertas, pensil hingga CCTV dalam pengadaan barang masih impor. Padahal menurutnya, UMKM dalam negeri sudah bisa memproduksi barang-barang tersebut.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

Daerah

Jika Tak Mampu Selesaikan FGD, Kadisdikbud Pidie Terancam dicopot

News

Sekda Abdya Serahkan 499 SK PPPK

News

Warisan 108 Tawarkan Solusi Perencanaan Keuangan dengan Prinsip Syariah

Hukrim

Gelapkan Sepeda Motor, Polisi Baru Amankan Pelaku di Bireuen

News

8 Unit Rumah Warga di Simeulue Hangus Dilalap Sijago Merah

News

Kembali Lebihi Target, ASN DP3A Donorkan 38 Kantong Darah

News

PM Malaysia Tunggu Lama di Bandara UEA, 2 Diplomat Dipulangkan

News

Sejumlah Jurnalis Ikut Meriahkan Jalan Santai Hari Ibu di Kota Subulussalam

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!