Kronologi Bentrok Warga Palestina dan Polisi Israel di Masjid Al-Aqsa - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Jumat, 15 April 2022 - 15:44 WIB

Kronologi Bentrok Warga Palestina dan Polisi Israel di Masjid Al-Aqsa

REDAKSI

DUNIA, NOA

Bentrok pecah antara warga Palestina dan polisi Israel di kawasan Masjid Al-Aqsa pada Jumat (15/4) pagi waktu setempat.

Terbaru, seperti dilansir AFP, diperkirakan setidaknya ada 100 orang terluka dalam bentrokan yang terjadi saat hari raya Yahudi dan Kristiani beririsan dengan Ramadan.

Organisasi Bulan Sabit Merah mengatakan ada 117 orang terluka yang dilarikan ke rumah sakit, dan lusinan lain yang mengalami luka diobati di lokasi. Sementara dari kepolisian Israel menyatakan setidaknya tiga petugas mereka terluka dalam bentrok tersebut.

Mengutip dari Al Jazeera, pengelola masjid mengatakan polisi Israel masuk ke sana sebelum waktu salat subuh. Di dalam masjid itu telah banyak berkumpul para jemaah untuk menunaikan salat subuh.

Baca Juga :  Dua Warga Palestina Tewas saat Pasukan Israel Razia di Tepi Barat

Namun, mengutip dari AFP, Israel menyebut ‘penyerbuan’ ke Masjid Al Aqsa itu dilakoni untuk menghentikan aksi massa rusuh sejak dini hari.

Versi kepolisian Israel menyatakan sebelum bentrok terjadi, setidaknya ada puluhan pria bertopeng yang berbaris di masjid Al-Aqsa pada pukul 4 pagi. Mereka membawa bendera Organisasi Pembebasan Palestina (PLO) dan kelompok Hamas.

Kepolisian Israel menuding pada Jumat dini hari massa itu berteriak pesan menghasut dan menyalakan kembang api. Tak hanya itu, massa menggunakan batu, papan kayu, dan benda-benda besar dalam bentrok tersebut.

Baca Juga :  UEA Vonis Mati Perempuan Israel karena Simpan 500 Gram Kokain

Mengutip dari Al Arabiya, ketika bentrok terjadi, jemaah di sana melakukan barikade di dalam masjid. Dan juga mencoba menyelamatkan diri dari gas air mata yang ditembakkan aparat Israel.

Sebelumnya, dilansir The Times of Israel, bentrokan terjadi sekitar pukul 06.30 pagi. Petugas kepolisian Israel memasuki kompleks dan bentrok dengan jemaah yang berada di dalam Masjid Al-Aqsa.

Para demonstran melempari batu ke arah pasukan keamanan Israel, dan polisi Yahudi itu membalasnya yang salah satu di antaranya menembakkan peluru karet ke arah massa agar bubar.

Adapun setiap tahun sebelum Ramadan dimulai, Israel dan Yordania sebagai penjaga tempat-tempat suci di Yerusalem timur terus meningkatkan pembicaraan dalam upaya untuk menghindari terulangnya kekerasan seperti tahun lalu (2021).

Baca Juga :  Meriahkan HUT RI ke 78, BPPA Gelar Kegiatan Pentas Seni dan Bazar Kuliner Aceh

Tahun lalu selama bulan puasa umat Islam, bentrokan yang berkobar di Yerusalem, termasuk antara pasukan Israel dan warga Palestina yang mengunjungi Al-Aqsa, menyebabkan 11 hari konflik yang menghancurkan antara Israel dan faksi Palestina yang menguasai Gaza, Hamas.

Sebagai informasi, ketegangan Palestina-Israel terus meningkat dalam beberapa pekan terakhir. Israel telah melakukan serangkaian serbuan militer ke Tepi Barat. salah satunya yang menewaskan warga Palestina.

(dnz/kid)

[Gambas:Video CNN]

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

ASN Pemerintah Aceh Telah Mendonor Darah Sebanyak 25.236 Kantong

News

Satpol PP-WH Kabupaten Simeulue Kawal Pelaksanaan Pelantikan

News

Kerugian Mencapai Miliaran Rupiah, Rumah Kades dan Tiga Rumah Warga Ludes Terbakar

News

Ditlantas Kembali Gelar Vaksinasi di Samsat, 110 Orang Berhasil Divaksin

News

ASN Pemerintah Aceh Apresiasi Cepatnya Proses Penerimaan SK Kenaikan Pangkat dan Pensiun

News

Law Student Club IAIN Langsa Bahas Integrasi Nasional

News

Bantu Pelaku UMKM, 3 BUMN Ini Sukses Gelar Pasar Rakyat

News

DPMPTSPNakertran Adakan Bimtek Sosialisasi Implementasi Perizinan 

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!