Tingkatkan Kepercayaan Konsumen, UMKM Disarankan Kantongi Sertifikat Halal - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / News

Rabu, 13 April 2022 - 22:45 WIB

Tingkatkan Kepercayaan Konsumen, UMKM Disarankan Kantongi Sertifikat Halal

REDAKSI

JAKARTA – Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) diharapkan bisa memenuhi permintaan pasar akan produk halal yang terus meningkat, baik di dalam maupun luar negeri. Untuk itu, pemerintah mendorong pelaku UMKM untuk mendaftarkan produknya guna memperoleh sertifikat halal.

Pasalnya, dengan mengantongi sertifikat halal ini dapat memberikan kepercayaan dan rasa aman konsumen bahwa produk yang dikonsumsi atau digunakan terjamin kehalalannya.

Baca Juga :  Pacu UMKM Giat Ekspor, Kemendag Gandeng LPEI dan Asuransi Asei

Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Septriana Tangkary mengatakan, saat ini sertifikasi halal produk UMKM menjadi sangat penting utamanya untuk meningkatkan kepercayaan konsumen.

“Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim terbesar di dunia, sudah sepatutnya Indonesia memiliki jaminan produk halal,” ujarnya dalam keterangan pers, Rabu (13/4/2022).

Berdasarkan data State of Global Islamic Economy Report, Indonesia menempati peringkat keempat pada tahun 2020-2021 dalam kekuatan ekonomi syariah.

Baca Juga :  Gelar Karya Kreatif, Bank Indonesia Dorong UMKM Go Global

Sayangnya, meskipun populasi muslimnya terbesar di dunia, seperti disampaikan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, selama ini masyarakat Indonesia cenderung hanya menjadi konsumen terbesar di dunia, bukan produsen. Mirisnya lagi, produsennya justru negara-negara non muslim, seperti Brazil, Autralia, China, Korea.

Baca juga: Soal Industri Halal, Wapres: Selama Ini Kita Hanya Jadi Konsumen Terbesar di Dunia

Baca Juga :  Bangun Kemandirian Kreatif, Sandiaga Uno Gelar Pelatihan UMKM di Tasikmalaya

Untuk itu, tegas Septriana, pelaku UMKM Indonesia diharapkan bisa memenuhi permintaan pasar akan produk halal.

Guna mengajak dan memotivasi para pelaku UMKM akan pentingnya produk bersertifikat halal, Kemenkominfo pun menggelar Forum Digitalk ‘Sertifikasi Halal untuk Meningkatkan Daya Saing’ di Semarang, Selasa (12/4/2022).

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

News

Warga Rusia Gelar Aksi Heningkan Cipta Tenggelamnya Kapal Moskva

News

Asisten 3 Hadiri Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan untuk Eselon 2 di Puslatbang KHAN

News

Silaturrahmi Bersama 58 OMS Aceh Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki: Butuh Sinergi dan Kolaborasi Untuk Bangun Aceh

Daerah

Pangdam Iskandar Muda Kunker ke Simeulue

News

Tiket Masuk Borobudur Disebut Lebih Mahal Dibanding Angkor Wat, Triawan Munaf: Asbun!

News

PPKM Aceh Diperpanjang Hingga 18 Oktober

News

Harga-harga Serba Naik, Luhut: Jangan Ribut-ribut! Kita Akan Kucurkan Subsidi

News

PPI Kuala Pasie Peukan Baro Terbengkalai, Begini Tanggapan Panglima Laot Lhok

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!